Kegiatan Musrenbang kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau Kalbar bertema Peningkatan Pelayanan Publik Pada Aspek Daya Saing Daerah Meliputi Pertanian, Perhubungan dan Penetapan Ruang Berlandaskan Tujuan pembangunan.
Kegiatan Musrenbang dilaksanakan di kecamatan Entikong dilaksanakan tepat waktu dimulai pada pukul, 08.00 wiba, kegiatan Musrenbang yang dilaksanakan pada hari Rabu, (17/02) diruang pertemuan Balai Ngudungk kantor Camat Entikong berjalan dengan baik dan lancar.
Kegiatan musrenbang di kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau kalbar dihadiri oleh para undangan seperti Kapolsek Entikong, AKP. Oloan Sihombing, Danramil Entikong Mayor Inf. Arman Sulistiono, Kacabjari Entikong Rudy Astanso, S.H., M.H.
Sekcam Entikong Kosmas yul, S. Sos. Ketua TP. PKK Entikong ibu Sabina. Plt. Kepala Puskesmas Entikong Gatot Sutiarno. Para kedes dan Ketua BPD Kecamatan Entikong. Musrenbang dipimpin Camat Entikong Suparman. S. Pd., M. Si dimana beliau menyampaikan usulan Rencana Pembangunan sekala prioritas ke Camat Entikong secara langsung kepada Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui vidcon.
(Syamsumen)