Kepsek SMAN.1 Menjalin Lanjutkan Pendidikan Pasca Sarjana Di FKIP Untan Pontianak

Landak, infokalbar.com – Sebuah gelar master dalam kepemimpinan pendidikan menawarkan individu dari primer, skunder serta mereka yang terlibat dalam pendidikan tinggi, pengembangan sumber daya manusia dan pekerjaan sosial dengan kesempatan untuk meningkat keterampilan mereka dalam organisasi pendidikan.

Dan ini terbukti bahwa pendidikan menjadi hal yang sangat vital utk mewujudkan manusia yang berkompeten di bidangnya, seperti halnya yang dilakukan oleh kepsek SMAN1 menjalin, Yakobus, S.pd.,MM. yang selalu ingin belajar dengan mengambil kuliah pasca sarjana di FKIP untan pontianak dengan program jurusan ilmu sosiologi S2.

Pendidikan merupakan hal yang tidak ada batasnya untuk mendorong kita belajar terus, dan motivasi untuk mendidik agar memperdalam ilmu sepanjang hayat (long live) edukasi” ujar yakobus.

Tambah mahasiswa yang sudah bergelar master ini”selain saya, masih ada guru dari berbagai sekolah dari kabupaten landak sebanyak sebelas orang yang ikut dalam program pasca sarjana ini termasuk sekretaris dinas pendidikan kabupaten landak (buyung)

Mudah-mudahan kedepan ini menjadi motivasi kita semua, terutama terhadap generasi muda agar tidak ada hentinya untuk belajar demi membangun bangsa dan negara tercinta ini” tutupnya. (gones/tsy)