mgid.com, 605850, DIRECT, d4c29acad76ce94f
banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Warga Mempawah Hilir Gempar, Mayat Pria Ditemukan Membusuk di Rumah Kos

  • Share

Mempawah, infokalbar.com – Warga Kecamatan Mempawah Hilir Kabupaten Mempawah mendadak gempar, Selasa (18/05/2021) siang. Pasalnya sesosok mayat pria ditemukan telah membusuk, di sebuah rumah kos yang beralamatkan di Jalan A Djaelani Gg H Taha Kelurahan Terusan.

Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah melalui Paur Humas Polres Mempawah, Bripka Susworo PS yang dikonfirmasi terkait hal ini membenarkan. Polisi menyebut, korban diduga sudah meninggal sekitar 3 atau 4 hari yang lalu.

“Dan diduga korban memiliki riwayat penyakit. Bahwa korban memiliki kebiasan meminum-minuman keras,” katanya.

Setelah dilakukan identifikasi, korban diketahui bernama Ridwan Effendi alias Iwan (52 tahun), warga Jalan Puring Kelurahan Terusan Kecamatan Mempawah Hilir Kabupaten Mempawah. Adapun keseharian korban bekerja sebagai tukang parkir di dekat lapangan basket yang berada Jalan Mawar Pasar Mempawah Kecamatan Mempawah Hilir.

Susworo menyampaikan, kejadian ini diketahui pihaknya sekitar pukul 13.10 Wib, pasca mendapati informasi dari warga tentang adanya penemuan mayat di sebuah rumah kos di Jalan A Djaelani Gg H Taha.

“Bahwa info dari pemilik kost yang mengetahui adanya bau busuk, yaitu dari saudara Bakar, warga Penibung yang berkunjung ke rumah saudara Julianto selaku pemilik kost tersebut,” katanya.

Atas penemuan ini, Julianto kemudian menghubungi anak korban, Muhammad Ridho Islami agar mendatangi kos tempat orang tuanya tinggal. Setelah sampai di lokasi, anak korban baru diberitahu oleh pemilik kost tentang kondisi orangtuanya.

“Bahwa diketahui korban sudah bercerai dengan istrinya dan setelah bercerai, korban tinggal di kos di Jalan A Djaelani Gg H Taha,” katanya.

Lebih lanjut, berdasarkan hasil visum dan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), mayat pada saat ditemukan sudah dalam keadaan kaku, dengan posisi miring ke arah sebelah kiri, ditemukan lebam pada mayat dibagian perut sebelah kiri dan dada sebelah kiri.

“Diperkirakan mayat sudah lebih dari 48 Jam atau lebih dari 2 hari. Pada bagian mata, hidung, mulut dan telinga korban mengeluarkan cairan berupa darah, dan tedapat belatung,” ujarnya.

Selain itu, kondisi mayat dalam keadaan telah membengkak di sekujur tubuh. Namun demikian, berdasarkan keterangan dari dokter, tidak ditemukan adanya indikasi atau tanda-tanda kekerasan dan benturan benda tumpul pada tubuh korban, selain gejala yang normal dialami pasca kematian. (FikA)

  • Share