mgid.com, 605850, DIRECT, d4c29acad76ce94f
banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Ajarkan Bela Negara kepada Siswa-Siswi SD di Perbatasan

  • Share

SAMBAS, infokalbar.com – Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns mengajarkan bela negara berupa pelatihan upacara bendera dan pengetahuan wawasan kebangsaan kepada siswa-siswi SDN 14 Trans Sebunga, Dusun Beruang, Desa Sebunga, Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sambas.

Demikian hal itu dikatakan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns, Letkol Inf Hendro Wicaksono, dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kabupaten Sanggau.

Dansatgas mengatakan, pada Sabtu (05/03/2022) Serda Iksan Abdulah  beserta 2 orang anggota Pos Berjongkong menuju ke SDN 14 Trans Sebunga Dusun Beruang, Desa Sebunga, untuk melakukan kegiatan rutin sebagai tenaga pendidik dengan materi bela negara berupa latihan upacara bendera dan wawasan kebangsaan.

“Materi wawasan kebangsaan dan PBB mungkin sangat jarang sekali diterima oleh para siswa sekolah di Perbatasan RI-Malaysia karena tidak adanya tenaga pendidik yang membidangi, padahal materi wawasan kebangsaan dan PBB ini sebenarnya sangat penting diberikan kepada siswa di sekolah karena dapat membentuk karakter dan disiplin para siswa jika dilakukan secara terus menerus,” terang Dansatgas.

Dansatgas berharap anak-anak ini mampu mengaplikasikan materi yang telah diberikan dalam kegiatan sehari-hari, baik itu dilingkungan sekolah maupun tempat tinggal para siswa.

“Pemberian materi baris berbaris merupakan cara personel Satgas untuk menanamkan rasa disiplin para siswa sekolah dasar yang rata-rata semua masih dibawah umur, serta pembekalan wawasan kebangsaan agar murid dapat lebih mencintai tanah air ini,” ujar Dansatgas.

Terpisah, Danpos Berjongkong, Letda Inf M Aris menyampaikan, bahwa sudah menjadi komitmen Satgas Pamtas selama menjalankan tugas di wilayah perbatasan, ikut serta memberikan materi upacara bendera dan wawasan kebangsaan untuk membentuk disiplin dan karakter pelajar.

“Kami ingin adik-adik yang masih duduk di bangku sekolah, di masa yang akan datang nanti dapat menjadi pribadi yang disiplin dan berkarakter,” ucap Danpos.

Sementara itu, Dala selaku guru SDN 14 Trans Sebunga, mengucapkan terima kasih kepada Satgas Pamtas Yonif mekanis 643/Wns yang telah membantu anak-anak dalam melatihkan upacara bendera dan wawasan kebangsaan.

“Dengan adanya Bapak-bapak TNI dari Pos Berjongkong yang telah mengajarkan secara jelas dan menyenangkan, siswa-siswi kami terlihat lebih cepat mengerti, karena disamping diajarkan teori juga langsung praktek oleh Bapak-bapak TNI,” ucapnya. (Pen Satgas Pamtas 643/Wan Daly)

  • Share