Wamendagri Tekankan Percepatan Realisasi APBD, Ria Norsan Paparkan Capaian Pendapatan dan Belanja Daerah

Wamendagri Tekankan Percepatan Realisasi APBD, Ria Norsan Paparkan Capaian Pendapatan dan Belanja Daerah.

Pontianak, Infokalbar.com – Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Akhmad Wiyagus menegaskan pentingnya percepatan realisasi APBD sebagai penggerak utama perekonomian daerah dalam Rapat Koordinasi yang digelar secara daring, Kamis 6 November 2025.

Rakor ini diikuti oleh Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan dari Ruang Data Analytic Room (DAR) Kantor Gubernur Kalbar.

“Pemerintah daerah diminta segera mengambil langkah konkret untuk mempercepat realisasi APBD. Ini penting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” tegas Wamendagri.

Ia juga menekankan bahwa percepatan belanja daerah akan memperkuat daya beli masyarakat dan menjaga stabilitas ekonomi.

Dalam kesempatan itu, Ria Norsan memaparkan bahwa hingga awal November 2025, realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kalbar telah mencapai 82,78 persen, sedangkan realisasi belanja daerah berada di angka 55,44 persen.

“Kita apresiasi kinerja jajaran yang sudah bekerja keras mencapai target pendapatan. Untuk belanja, kami terus dorong percepatan agar bisa tembus 90 persen lebih pada akhir tahun,” ujarnya optimis.