mgid.com, 605850, DIRECT, d4c29acad76ce94f
banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Koramil 05/Toho Berikan Bantuan Sembako dan Kesehatan Gratis ke 154 KK Korban Banjir

  • Share
Koramil 05/Toho berikan bantuan sembako dan kesehatan gratis ke masyarakat.
Keterangan foto: Koramil 05/Toho berikan bantuan sembako dan kesehatan gratis ke 154 KK korban banjir. (Istimewa)

MEMPAWAH, infokalbar.com – Koramil 05/Toho memberikan bantuan sembako dan kesehatan gratis pasca banjir kepada 154 Kepala Keluarga di Desa Sepang, Kecamatan Toho, Kabupaten Mempawah. Selasa (27/07/2021).

Hal itu dilakukan Koramil 05/Toho sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat untuk meringankan beban penderitaan warga binaan. Dalam bakti sosial ini, Koramil 05/Toho, bekerja sama dengan tenaga kesehatan puskesmas Takong.

“Pemberian bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan rasa empati Koramil 04/Toho, terhadap korban pasca banjir yang saat ini belum bisa beraktivitas. Semoga dengan bantuan ini bermanfaat bagi saudara kita yang sedang mendapat musibah,” ucap Babinsa Koramil 05/ Toho, Serma Jumroh.

Tak hanya itu, guna mengantisipasi bencana susulan, Serma Jumroh mengatakan, pihaknya juga telah meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana. Upaya ini dikoordinasikan dengan sejumlah instansi terkait. 

“Kami juga berharap kepada masyarakat, pada saat musim penghujan seperti ini, bagi warga yang tinggal di bantaran sungai, apabila volume air mulai naik segara memberitahu ke posko banjir atau melapor ke Babinsa ataupun Bhabinkamtibmas,” serunya.

“Atau bisa juga langsung ke Koramil terdekat, sehingga ketika terjadi banjir maka bisa dilakukan penanganan dengan cepat,” sambung Serma Jumroh.

Sementara itu Kepala Desa Sepang Iqnasius Urada, yang turut hadir mendampingi penyaluran bantuan kepada para korban banjir, menyampaikan terimakasih kepada pihak Koramil 05/Toho.

“Kami atas nama pihak pemerintahan desa mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Koramil 05/Toho, atas bantuan yang diberikan kepada warga kami yang berhak menerimanya, semoga Tuhan membalasnya,” ujar Ignasius. (FikA)

  • Share