mgid.com, 605850, DIRECT, d4c29acad76ce94f
banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

ProDEM Duga Penganiayaan Haris Pertama Sebagai Bentuk Pembungkaman Terhadap Aktivis

  • Share
Keterangan foto: Ilustrasi pengeroyokan. (Internet/Istimewa)
Keterangan foto: Ilustrasi pengeroyokan. (Internet/Istimewa)

JAKARTA, infokalbar.com – Ketua Majelis Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM), Iwan Sumule, merespon secara serius insiden penyerangan dan pemukulan kepada Ketum KNPI, Haris Pertama oleh sekelompok orang.

ProDEM menduga, penganiayaan yang dialami Haris Pertama tersebut merupakan bentuk upaya pembungkaman aktivis.

“ProDEM menduga, apa yang menimpa Haris disebabkan karena kritik-kritik keras yang kerap dilontarkan. Yang terakhir kritik soal perambah dan perusakan hutan akibat aktivitas beberapa perusahaan tambang,” kata Iwan Sumule, Senin (21/02/2022), sebagaimana dilansir dari laman Kantor Berita Politik RMOL.

Sejalan dengan itu, ProDEM pun mengecam keras aksi pembungkaman serta tindak kekerasan yang dialami Haris Pratama.

“ProDEM meminta agar cara-cara premanisme untuk membungkam aktivis-aktivis yang kritis segera dihentikan, dan meminta aparat kepolisian segera menangkap pelaku kekerasan terhadap Haris,” jelasnya.

Seperti diketahui sebelumnya, Haris Pertama diserang dan dikeroyok orang tak dikenal di parkiran rumah makan Garuda, Cikini, Jakarta Pusat, Senin (21/02/2022) siang.

Haris menceritakan, ketika itu dirinya baru turun dari mobil kemudian langsung dihujani pukulan dan benda tumpul oleh lebih dari tiga orang. Haris menduga ia telah dibuntuti sejak dari kediamannya.

“Setelah turun dari mobil dihajar dan dipukul oleh orang tidak dikenal lebih dari tiga orang, diduga sudah diikuti sejak dari rumah, pada saat di parkiran rumah makan Cikini, orang tersebut menghajar dengan batu dan benda tumpul lainnya,” kata Haris dalam keterangannya. (FikA)

  • Share