MEMPAWAH, infokalbar.com – Pelaksna Harian (Plh) Danramil Sungai Pinyuh, Pelda Dian Nuswantoro menghadiri rapat koordinasi bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Sungai Pinyuh, Jumat (10/06/2022) di Puskesmas Sungai Pinyuh.
Rapat koordinasi (rakor) ini dalam rangka persiapan kunjungan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dan rombongan Komisi IX DPR RI ke Puskesmas Sungai Pinyuh yang direncanakan pada hari Kamis tanggal 16 Juni 2022 mendatang.

“Kunjungan Kemenkes dan Komisi IX DPR Ri ke Puskesmas Sungai Pinyuh, yakni dalam rangka terkait pelaksanaan vaksinasi Covid-19,” ujar Pelda Dian melalui keterangan persnya.
Ia menyampaikan, berdasarkan hasil rakor, pihak puskesmas dan Forkopimcam Sungai Pinyuh akan menyiapkan sedikitnya 1000 dosis vaksin.
“Pada prinsipnya, kami dari Koramil Sungai Pinyuh siap mendukung kegiatan ini,” ujarnya.
Hadir dalam rakor tersebut, diantaranya Camat Sungai Pinyuh, Ibrahim As, Plh Kepala Puskesmas, Sukasih, Kapolsek Sungai Pinyuh, AKP Rismanto Ginting, dan lainnya.
Dalam kesempatan yang sama pula, Forkompincam Kecamatan Sungai Pinyuh turut mengharapkan kepada para kades dan lurah, agar dapat bersinergi dengan para babinsa dan bhabikamtibmas agar saling bekerjasama dalam sosialisasi dan menghadirkan warga untuk memaksimalkan pelaksanaan Vaksinasi.
“Inti daripada kegiatan ini, ialah dalam rangka peningkatan dan percepatan vaksinasi Covid-19 di wilayah Kecamatan Sungai Pinyuh,” pungkas Pelda Dian. (Koramil 02/Rilis/FikA)