SINGKAWANG, infokalbar.com – Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 tahun 2021, Biro Portal Media Online Infokalbar.com, wilayah kerja Singkawang-Sambas, melaksanakan bakti sosial berupa bagi-bagi sembako kepada masyarakat kurang mampu.
Pimpinan Redaksi portal media online Infokalbar.com, Wawan Daly Suwandi, menyampaikan bakti sosial ini juga merupakan bentuk kepedulian sesama, di tengah pandemi Covid-19. Ia pun menyatakan, bahwa kegiatan ini diinisiasi oleh Biro Media Online Infokalbar.com, wilayah kerja Singkawang-Sambas.
“Selaku Pimpinan Redaksi Media Infokalbar.com, saya salut dengan kinerja kawan-kawan di daerah. Ditengah kesibukannya sebagai jurnalis, mereka masih menyisihkan waktu, harta, tenaga dan juga pikirannya untuk membantu masyarakat sekitar yang sedang kesusahan,” ujarnya.
Pria yang juga menjabat selaku Sekjen FW-LSM Provinsi Kalbar Indonesia ini menilai, apa yang dilakukan Biro Media Online Infokalbar.com, wilayah kerja Kota Singkawang, merupakan andil nyata sebagai bentuk ‘perjuangan’ sosial kemasyarakatan dalam rangka mengisi Kemerdekaan Indonesia yang ke 76, tahun 2021 ini.
“Ini bukan soal jumlah atau bentuk bantuan seperti apa yang diberikan. Namun apa yang dilakukan saudara kita, Indra (Kepala Biro Media Online Infokalbar.com, wilayah kerja Singkawang-Sambas), telah ‘menggedor’ rasa kemanusiaan kita, bahwa masih banyak saudara-saudara kita yang sedang kesusahan dan butuh uluran tangan di luar sana. Dan HUT Kemerdekaan RI ini, saya kira, sebagai salah satu momentum yang baik,” ujarnya.
“Kita berharap, semoga kegiatan bakti sosial ini menjadi ladang amal sholeh, yang tentunya akan mendapat ganjaran berlipat ganda dari Allah SWT. Kita juga sama-sama berdoa, semoga beliau selalu dilimpahkan rezeki serta umur yang panjang, dan pandemi Covid-19 ini dapat segera berakhir,” ucapnya.
Sementara itu, Indra selaku Kepala Biro Media Online Infokalbar.com, wilayah kerja Singkawang-Sambas menyampaikan, bahwa bakti sosial berupa pembagian paket sembako kepada masyarakat kurang mampu ini, telah berlangsung pada Kamis tanggal 5 Agustus kemarin.
Ia menyampaikan, bahwa bantuan ini tak lain adalah murni merupakan bentuk rasa kepedulian dan solidaritas pihaknya dari Biro Singkawang, sebagai tanggung-jawab moral, terhadap masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
“Mungkin apa yang kami berikan ini tidaklah seberapa, namun semoga yang sedikit ini bisa bermanfaat,” tuturnya.
Sebelumnya, tidak kurang dari 30 paket sembako telah didistribusikan oleh Biro Portal Media Online Infokalbar.com, wilayah kerja Singkawang-Sambas, kepada 30 Kepala Keluarga (KK) di Desa Parit Baru, Kecamatan Selakau, Kabupaten Sambas.
Dalam teknis pelaksanaannya, kegiatan ini turut mendapat support dari beberapa pihak dan donatur. Termasuk Polres Kota Singkawang, sehingga, dimana prosesi bantuan tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar hingga selesai.
“Saya selaku Kepala Biro Media Online Infokalbar.com, mengucapkan banyak terimakasih atas segala dukungan dari berbagai pihak terkait, termasuk juga kepada Polres Kota Singkawang,” ucapnya.
Terpisah, Kapolres Singkawang, AKBP Prasetiyo Adhi Wibowo melalui Kasat Reskrim Polres Singkawang, AKP David Dino menyampaikan bahwa pihaknya, pada prinsipnya, selalu siap memberikan dukungan, baik secara moril maupun materil, demi kemaslahatan masyarakat yang lebih luas, terlebih ditengah himpitan ekonomi akibat pandemi Covid-19.
“Pesan saya, selalu jaga protokol kesehatan 5M. Yakinlah, bersama kita pasti bisa membawa Kota Singkawang yang kita cintai ini, menuju ke zona hijau,” ujarnya. (Tim Infokalbar/Kabiro Singkawang-Sambas)